Daftar Sekuritas Terbaik dan Populer Untuk Investasi Saham

Sekuritas atau Anggota Bursa Efek adalah Perantara Pedagang Efek yang telah memperoleh izin usaha dari Bapepam dan mempunyai hak untuk mempergunakan sistem dan atau sarana Bursa Efek sesuai dengan peraturan Bursa Efek.

Mencari perusahaan sekuritas terbaik di Indonesia merupakan hal yang paling krusial bagi seorang investor, baik yang sudah berpengalaman maupun investor pemula. Dari pengalaman berinvestasi selama ini, saya punya beberapa rekomendasi broker saham online terbaik 2019 2020, termasuk sekuritas dengan fee terendah dan memiliki proses yang tidak begitu rumit.

Daftar Sekuritas Terbaik dan Populer Untuk Investasi Saham

Oke langsung saja, berikut ini adalah beberapa Perusahaan Sekuritas terbaik dan paling banyak digunakan oleh investor indonesia pada saat ini. Silahkan simak dan ikuti baik baik.


Daftar Sekuritas Terbaik dan Populer Untuk Investasi Saham


1. Indo Premier Sekuritas 

Indo Premier Sekuritas adalah salah satu perusahaan sekuritas swasta terbesar dan terbaik di Indonesia yang menawarkan investasi di pasar modal dengan melayani klien, mulai dari individu maupun korporasi.

Sebelum berganti nama menjadi PT Indo Premier Sekuritas pada tahun 2017, perusahaan sekuritas yang mulanya telah ada sejak tahun 1996 ini dinamakan PT Indo Premier Securities sejak tahun 2002.

Bicara tentang bidang usaha, perusahaan sekuritas Indo Premier bergerak di perantara pedagang efek, penjamin emisi efek, dan manajemen investasi. Usaha tersebut kemudian dibagi menjadi 2 kategori nasabah yaitu ritel dan institusi. Hingga sekarang, IndoPremier telah menjadi salah satu perusahaan efek yang mempunyai peran sangat besar di 2 kategori ini.

IndoPremier sendiri beroperasi dengan izin Badan Pengawas Pasar Modal/Otoritas Jasa Keuangan (OJK) nomor KEP-11/PM/PPE/1996.

2. BNI Sekuritas

Sesuai dengan namanya BNI Sekuritas adalah anak perusahaan PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk yang bergerak di pasar modal sejak tahun 1995. PT BNI Sekuritas bergerak di bidang pasar modal yang mencakup perdagangan saham, perdagangan surat utang, investment banking, hingga assets management.

BNI Sekuritas berhasil menyabet gelar terbaik untuk The Most Active Securities Company dari Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI) pada tahun 2018.

Perusahaan sekuritas ini menjadi bagian dari BNI, dengan RDN atau Rekening Dana Nasabah yang dipakai juga dari BNI 46.

Selain telah terdaftar dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK), PT BNI Securities juga memiliki izin usaha di bidang penjamin emisi efek dengan Nomor: KEP-20/PM/1995 dan atas nama PT BNI Sekuritas dengan Nomor: KEP-20/PM.2/2017.

Izin usaha sebagai perantara pedagang efek juga tercatat di Nomor: KEP-19/PM/1995 dan atas nama PT BNI Sekuritas di Nomor: KEP-21/PM.2/2017.

3. Mirae Asset Sekuritas Indonesia

Mirae Asset Sekuritas Indonesia adalah perusahaan sekuritas yang didirikan pada tahun 1994 dengan nama Monas Buana Securities dan berpusat di Jakarta, Indonesia. Perusahaan ini juga kerap menduduki Top 3 Stock Exchanges.

Pada tahun 2003, perusahaan sekuritas ini berganti nama menjadi eTrading Securities hingga tahun 2013. Setelah mengalami beberapa aksi akuisisi, namanya kemudian berganti lagi menjadi Daewoo Securities Indonesia yang bertahan hingga tahun 2013 sebelum akhirnya berubah menjadi PT Mirae Asset Sekuritas Indonesia.

Mirae Asset Sekuritas Indonesia berhasil mendapat gelar sebagai sekuritas terbaik di Indonesia pada tahun 2018. Berdasarkan review yang dilansir dari CNBC Indonesia, Mirae Asset Sekuritas berada di urutan pertama dari sisi total frekuensi terbanyak sepanjang Desember 2018, yakni sebesar 1.617.820 kali.

Prestasinya tidak hanya itu saja. Nilai transaksi investor domestik memacu nilai transaksi saham investor di PT Mirae Asset Sekuritas Indonesia. Perusahaan sekuritas terbaik ini berhasil mencapai nilai transaksi saham tertinggi sekaligus terbaik di tahun 2020, yakni senilai Rp 227,13 triliun (per September 2020).

4. Sinarmas Sekuritas

Sinarmas Sekuritas adalah perusahaan sekuritas yang berdiri sejak tahun 1988, berpusat di Jakarta, Indonesia, dan tergabung dalam grup Sinarmas Multiartha.

Sebelum mengalami perubahan nama, perusahaan ini bernama Sinarmas Ekagraha Money Changer pada 1988 dan kemudian kembali berganti menjadi Sinarmas Ekagraha pada 1989 hingga 1996.

Sinarmas Sekuritas dilengkapi dengan aplikasi Stockbit. Stockbit adalah aplikasi yang menjadi wadah komunitas saham online, yang kemudian berkembang menjadi sarana untuk melakukan perdagangan saham.

5. Mandiri Sekuritas

Mandiri Sekuritas adalah salah satu perusahaan sekuritas terbaik yang berpusat di Jakarta, Indonesia dan berdiri sejak 1991 sebagai anak perusahaan dari lembaga bank BUMN terbesar, yaitu Bank Mandiri.

Mandiri Sekuritas didirikan dengan nama Merincorp Securities Indonesia. Di tahun 2000, terjadi merger dengan dua perusahaan sekuritas lain, yaitu Exim Sekuritas dan Bumi Daya Sekuritas.

Sejak tahun 2004, Mandiri Sekuritas memiliki anak usaha di bidang manajer investasi yaitu Mandiri Manajemen Investasi. Tak hanya itu, perusahaan ini juga melebarkan sayap dengan memiliki anak usaha di Singapura bernama Mandiri Securities Pte Ltd yang bergerak di bidang yang sama.

PT Mandiri Sekuritas mengantongi izin pialang saham SK Badan Pengawas Pasar Modal (Bapepam) No. 12 Tahun 1992 serta izin penjamin emisi dalam SK Bapepam No. 13 Tahun 1992, terdaftar serta diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK).

Nah itulah berbagai perusahaan sekuritas terbaik di Indonesia yang cocok bagi para pemula dan bisa kamu jadikan referensi sebelum memilih. Salam investasi!

Apakah Artikel Bermanfaat ??
Beri Rating
5
4
3
2
1

Related Posts

Posting Komentar

Subscribe Our Newsletter